Melambung jauh ketika ku lihat dari sini
Apa kau menyadarinya?banyak hati tersakiti.
Lalu,buat apa kau datang kembali
hadir memenuhi memori hati
tak sampai untuk mengabadikan isi relung hati
tawamu seakan membuat lelucon ilusi
bahkan aku tak kuasa untuk menahan diri
Meratapi hidup yang begitu iri
Mebebankan hati untuk sedikit mengerti
Memahami untuk menjadi perubahan diri
wahai diri
Aku sudah letih saban hari
Mengikuti semua isi hati
Namun semuanya tak membahagiakan diri
Lalu buat apa aku seperti ini
Sedangkan kamu hanya diam diri
Alunan mimpi menghantui
Membawamu kealam bawah dasar untuk mengerti
sendiri menikmati relungan hidup yang begitu ilusi
Mari!
Peganglah tanganku cinta
Menarilah bersamaku wahai pujaan rasa
bersama sama kita ukir kembali rasa yang hilang arah
Agar kita dapat menikmati semilir udara di langit putih